Cara Merawat Laptop

Bookmark and Share
Cara Merawat Laptop. Laptop adalah salah satu komputer kecil yang mudah dibawa kemana-mana. pada umumnya orang mempunyai laptop karena laptop sangat dibutuhkan banyak orang, baik karyawan swasta,instansi pemerintahan, mahasiswa dan lain-lain. Namun tidak semua yang memiliki laptop mengetahui cara perawatannya supaya bisa bertahan lama dan tidak gampang rusak. Jika laptop tidak dirawat dan hanya sekedar dipakai atau sekedar Fashion maka cepat rusak atau gampang rusak.

Berikut ini adalah beberapa Cara Merawat Laptop agar tidak gampang rusak, antara lain :

Pertama

Hati – hati pada saat mendownload Software dari internet karena file yang kita download memiliki Virus, jadi sebelum menggunakan sofware yang sudah di download maka sebaiknya di Scan terlebih dahulu

Kedua

Jangan letakan Laptop anda di tempat yang permukaannya terlalu empuk dan salah satu contoh seperti diatas bantal atau dikasur.  Permukaan yang empuk adalah hal yang sangat berbahaya karena sirkulasi udara pada Laptop tersebut akan terganggu dan menyebabkan Laptop tersebut akan lebih cepat panas dan dapat merusak bagian Prosessor.

Ketiga

Jangan makan dan minum dekat laptop karena tanpa disadari air dari minuman tersebut bisa saja tertumpah. Hal ini sangat penting karena Laptop sangat peka sekali jika terkena bahan yang berbentuk cairan apalagi jika masuk kedalam keyboard.

Keempat

Jangan biasakan menggunakan laptop terlalu lama dan itu bisa berpengaruh pada salah satu Hardware. 

Kelima

Sebaiknya gunakan pelindung keyboard, supaya keybord anda terlindungi dari debu atau cairan yang membuat laptop anda konslet.

Keenam

Jika Laptop bermasalah jangan pernah berfikir untuk membongkar sendiri. Sebaiknya bawa laptop anda ke tempat service terdekat atau service center jika laptop anda masih Garansi.

Ketujuh

Gunakan tas Laptop yang aman. Ada banyak tas Laptop baik bawaan dari toko ataupun kita beli sendiri. 

Kedelapan

Pada saat menggunakan laptop atau posisi On maka sebaiknya jangan Charge sambil menggunakan laptop. itu bisa membuat baterai tidak bertahan lama.

Kesembilan

Jauhkan dari benda yang mengandung medan magnetik, karena laptop sangat peka terhadap benda-benda yang mengandung Magnet dan bukan magnet bawaan laptop.

Kesepuluh

Jangan meletakan benda diatas laptop jika beban benda tersebut dianggap berat, itu bisa merusak laptop anda.

Kesebelas

Bersihkan laptop secara rutin, baik pada keyboard maupun layar LCD dengan menggunakan pembersih laptop.

Keduabelas

Jangan membersihkan laptop dengan menggunakan kuas, terutama pada saat membersihkan layar LCD.


{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar

Powered By Blogger